Artikel

Dapatkan informasi terbaru dari Kami

6 Tips Memilih Pembicara Webinar yang Andal dan Menarik

Webinar menjadi salah satu strategi yang dapat dicoba untuk menyelenggarakan seminar berskala besar dengan efektif dan juga hemat biaya. Jika saat ini Anda sedang berencana untuk menyelenggarakan webinar, maka Anda perlu memahami jenis-jenis webinar dan bagaimana memilih pembicara webinar yang tepat.

Perlu diketahui, webinar adalah akronim dari kata web dan seminar, di mana kegiatan ini diselenggarakan untuk berbagai tujuan. Bisa sekadar untuk berbagi ilmu, menyampaikan informasi penting, promosi brand, hingga mencari profit, dan lain sebagainya. Metode webinar sebenarnya telah hadir di sekitar kita selama beberapa periode yang lalu, hanya saja webinar baru mulai menjadi primadona sejak tahun 2020, di mana semua orang harus tinggal di dalam rumah karena dunia sedang diserang pandemi Covid-19.

Kegiatan webinar memang menjadi jalan keluar yang efektif dan efisien bagi banyak pihak meskipun memerlukan waktu untuk beradaptasi.  Di awal diselenggarakannya webinar ini, sebetulnya ada banyak pihak yang mengaku tidak nyaman dan kesulitan. Kemudian seiring berjalannya waktu, tampaknya cukup banyak pihak yang sudah mulai terbiasa dan lebih memilih webinar dari pada seminar secara offline. Bagaimana menurut Anda?

Sebelum mengetahui tips dan trik mencari hingga memilih pembicara webinar yang terbaik, ketahui dulu jenis-jenis webinar di bawah ini.

Mengenal Jenis-Jenis Webinar

pembicara webinar

Terdapat lima jenis webinar yang dapat Anda selenggarakan, di mana jenis webinar ini dikelompokkan berdasarkan durasi waktunya. 

1. Web Broadcast

Web Broadcast merupakan jenis webinar yang disiarkan secara langsung pada suatu situs dan umumnya bersifat gratis. Webinar ini bisa diakses oleh banyak peserta sekaligus, di mana jumlahnya bisa mencapai ribuan. Hanya saja, kekurangan dari webinar ini adalah interaksi yang minim dengan pemateri sebab banyaknya peserta. 

2. The Lead-Generation (Sales Webinar)

Webinar ini diadakan oleh tim marketing semata-mata untuk meningkatkan jumlah leads atau prospek supaya konversi dapat meningkat. Pada umumnya, webinar ini menyediakan tiket dengan harga sangat terjangkau atau malah sepenuhnya gratis, serta dengan proses pendaftaran yang mudah. Calon peserta hanya perlu mendaftar melalui website, email, ataupun formulir online. Kemudian pihak penyelenggara akan menghubungi peserta untuk memberikan akses, serta mengirimkan modul yang diperlukan untuk webinar.

Meskipun sifatnya gratis, namun penyelenggara harus tetap memperhatikan kualitas pemateri dan menyelenggarakan webinar dengan durasi yang wajar. 

Baca juga: Praktikkan! 9 Cara Mudah Meningkatkan Kecerdasan Intelektual

3. The One Off for Profit

Pada saat menyelenggarakan webinar jenis ini, pihak penyelenggara memiliki tujuan untuk mengambil profit. Jadi, setiap peserta yang mengikuti webinar perlu mengeluarkan biaya pendaftaran, dan jika memungkinkan peserta juga akan dikenakan beberapa biaya tambahan yang biasanya untuk akses sejumlah modul, video, atau kelas eksklusif. 

Kualitas webinar jenis ini berbanding lurus dengan biaya yang dibayarkan peserta, di mana penyelenggara harus menyuguhkan pembicara profesional, dengan materi yang komprehensif, dan fasilitas yang memadai.

4. Short Course

Short course adalah webinar singkat yang biasanya akan berlangsung dalam satu kali pertemuan dan dalam waktu yang singkat. Tujuannya adalah untuk membuat kelas yang singkat dan padat dengan jumlah peserta terbatas. 

Biasanya, webinar jenis ini akan berlangsung selama satu hingga dua jam, sudah termasuk dengan sesi tanya jawab dengan pembicara dan sesi latihan singkat. Webinar ini memang tergolong kurang komprehensif dan biasanya akan ditujukan untuk pemula, jadii materinya masih pada tahap pengenalan pada suatu topik.

5. Webinar Series

Webinar Series akan menawarkan seminar dengan pembahasan mendetail mengenai suatu topik karena dilakukan dalam pertemuan yang berkelanjutan. Biasanya bisa 3-6 kali pertemuan, dengan jumlah peserta yang terbatas.

Dalam setiap pertemuannya, peserta memiliki kesempatan untuk mendapat penjelasan secara komprehensif dan kesempatan interaksi yang lebih intens dengan pembicara webinar. Sehingga, walaupun biayanya cukup mahal, webinar jenis ini memiliki cukup banyak peminat.

Baca juga: Life Must Go On! 5 Cara Sederhana Bangkit dari Keterpurukan

Tips Memilih Pembicara Webinar yang Terbaik

pembicara webinar

Webinar memang bisa menjadi strategi marketing yang efektif jika terlaksana dengan baik. Indikasi keberhasilan webinar di antaranya adalah dihadiri banyak peserta, di mana faktor ini salah satunya disebabkan oleh kualitas pembicara webinar yang tampil.

Lantas, bagaimana cara memilih pembicara agar dapat mendongkrak jumlah peserta webinar? Simak beberapa tips di memilih pembicara webinar di bawah ini!

  1. Pembicara webinar harus memiliki “daya jual”. Sebisa mungkin pilihlah figur yang telah dikenal oleh publik luas, baik karena karya maupun aktivitasnya selama ini. Kehadiran sosok terkenal tentunya akan membuat peserta webinar lebih familier dengan acara yang diadakan.
  2. Pembicara webinar harus bisa mendukung promosi acara. Ingat, memiliki akun media sosial dengan jumlah pengikut yang banyak adalah sebuah nilai lebih bagi pembicara. Melalui media sosial tersebut, pembicara webinar dapat membantu menjaring peserta secara tidak langsung, khususnya ketika mempromosikan acara.
  3. Meskipun memiliki daya jual dan pengikut yang banyak, jika tema yang dibahas tidak sinkron dengan spesialisasi pembicara, maka hal ini juga dapat menjadi masalah. Pasalnya, calon peserta yang sebelumnya telah mengenal pembicara dapat menilai ketidaksesuaian itu. Jadi, pastikan Anda memilih pembicara yang sesuai dengan topik pembahasan.
  4. Setiap bidang memiliki lingkup pembahasan yang sangat luas. Jadi, akan lebih baik jika calon pembicara yang dipilih benar-benar memahami tema tersebut serta menguasai seluk-beluk bahkan menjadi praktisi. Dengan begitu, ulasan yang disampaikan sesuai dengan kebutuhan para peserta.
  5. Pembicara harus andal dalam menyampaikan materi dan pandai mencairkan suasana.
  6. Carilah pembicara yang sedang dibicarakan oleh publik. Hal yang perlu diperhatikan adalah menentukan tema yang tepat untuk dibahas, dan pastikan tema tersebut sesuai dengan kapasitasnya sebagai pembicara saat itu.

Beberapa tips memilih pembicara webinar yang telah dijelaskan di atas bisa Anda praktikkan, sehingga webinar yang akan Anda gelar bisa diminati oleh lebih banyak orang. Faktor pemilihan pembicara webinar yang memiliki kualitas tentunya akan sangat memengaruhi keberhasilan webinar. 

TDW Punya Program Terdahsyat untuk Perusahaan Anda!

Jika perusahaan Anda ingin mengalami Breakthrough, pastikan Anda mengunjungi laman ini! Pebisnis sukses dan pembicara terbaik Tung Desem Waringin, punya program In House Training yang dikhususkan untuk para Profesional, HRD, Top Level (Jajaran CEO, Manager, Direktur, Komisaris), serta Perusahaan yang mempunyai Otoritas dan Kewenangan membuat Sistem.

Sekarang adalah saat yang tepat untuk memberikan perubahan yang signifikan pada Perusahaan Anda!