Artikel

Dapatkan informasi terbaru dari Kami

Payroll adalah Terobosan dalam Sistem Penggajian, Ini 4 Fungsi Pentingnya bagi Perusahaan

Sistem penggajian karyawan dulunya membutuhkan proses yang rumit dan waktu yang cukup lama. Apalagi jika perusahaan tersebut memiliki banyak karyawan yang mencapai ratusan hingga ribuan. Cara perhitungan manual atau menyewa jasa akuntan tentu masih merepotkan. Oleh sebab itu, payroll menjadi solusinya. Payroll adalah sistem administrasi yang merujuk pada pemberian upah karyawan. Info selengkapnya bisa Anda baca lewat artikel berikut.

Apa Itu Payroll

Bagi orang awam, istilah payroll mungkin masih terasa asing. Namun, di lingkup perusahaan Istilah tersebut sudah sangat umum dan memegang peran penting dalam perusahaan karena berkaitan dengan pembayaran upah kerja. Secara garis besar, pengertian payroll adalah sistem yang mengatur tentang penggajian pegawai di perusahaan tertentu. Hal ini tak hanya mencakup gaji saja, tapi juga waktu penerimaan gaji, dan cara pendistribusian gaji tersebut.